Dalam rangka antisipasi terjadinya resiko kebakaran di lingkungan kantor Pengadilan Negeri Mempawah dan juga mengedukasi serta meningkatkan kemampuan seluruh aparatur Pengadilan Negeri Mempawah tentang cara pencegahan dan penanganan kebakaran, terlebih dalam beberapa hari ini banyak terjadi kebakaran lahan disekitar wilayah Kabupaten Mempawah, pada hari Jumat, tanggal 1 April 2022, pukul 08.00 Wib., sampai dengan selesai, bertempat di ruang sidang Cakra dan halaman depan gedung Pengadilan Negeri Mempawah, dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Manajemen Resiko Dan Simulasi Pencegahan Serta Penanganan Kebakaran Pada Pengadilan Negeri Mempawah. Kegiatan ini atas kerja sama Pengadilan Negeri Mempawah dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Mempawah. Acara ini dibuka oleh Ketua Pengadilan Negeri Mempawah Bapak Ida Bagus Oka Saputra M., S.H., M.Hum., diikuti oleh Wakil Ketua, para Hakim, Panitera, pejabat struktural, pejabat fungsional, staf dan PPNPN pada Pengadilan Negeri Mempawah. Sebagai pemandu pelatihan kegiatan tersebut adalah Bapak Devan Erdanustie, ST, M.Ec.Dev, selaku Kepala Bidang Kebakaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Mempawah. Pada kesempatan tersebut dipaparkan materi diantaranya berkaitan dengan manajemen resiko dan cara pencegahan serta penanganan kebakaran. Selanjutnya dilakukan kegiatan simulasi di depan gedung Pengadilan Negeri Mempawah.